Pertanyaan Seputar Kayu atau Bahan Baku untuk Membuat Mok Yan Jong / Wooden Dummy

Produk2 Wooden Dummy KIMU itu selalu menggunakan kayu atau bahan baku pilihan.
Untuk usia pohon sebelum dimanfaatkan menjadi produk KIMU Wooden Dummy adalah sebagai berikut:
- kayu mahoni: min 15 -20 tahun
- kayu akasia: min 25 tahun
- kayu jati: min 30 tahun
- kayu sonokeling min: 35 - 40 tahun.
contoh wooden dummy / mok yan jong kayu jati - KIMU
contoh wooden dummy / mok yan jong kayu jati - KIMU
contoh wooden dummy / mok yan jong kayu jati - KIMU
contoh wooden dummy / mok yan jong kayu jati - KIMU
contoh wooden dummy / mok yan jong kayu jati - KIMU
contoh wooden dummy / mok yan jong kayu jati - KIMU
Kayu yg dipakai untuk membuat wooden dummy KIMU ini adalah kayu dari permukaan tanah hingga maksimal 50 - 60% ketinggian pohon. Jadi misal tinggi pohon 12meter. Berarti kayu yg diambil dari pohon adalah maksimal 7,2 meter dari permukaan tanah (bongkot pohon).

Nah selain itu... 'Gubal' atau kayu lunak di bawah 'kulit kayu' selalu tidak kita pakai. Rata-rata tebal gubal kayu itu 3-4cm setelah kulit kayu.
Nah... Kayu selalu dibentuk menjadi balok dulu sebelum dibulatkan menjadi 'bodi wooden dummy'. Dengan ini, otomatis gubal kayu pasti TIDAK terpakai.

Namun demikian, KIMU TIDAK menjamin kekuatan kayu ketika sudah menjadi produk Wooden Dummy, dan diterima oleh konsumen. Banyak faktor yg mempengaruhi keawetan kayu atau produk wooden dummy KIMU. Mungkin artikel ini bisa membantu: http://www.wingchunsport.com/2018/03/ketahanan-keawetan-kayu-dan-faktor.html

Yg menjadi menarik di sini adalah ketika muncul pertanyaan-pertanyaan semacam ini:
- kayunya dijamin bagus dan ga bakalan retak, pak?
- itu kuat atau tidak? tahan berapa tahun?
- bagaimana kalo belum ada sebulan sudah muncul retak-retak di bagian bodi? - (biasanya pertanyaan untuk Wooden Dummy mahoni / dragon series)
- ada garansi tidak pak misal dipakai terus patah gitu?
- dan pertanyaan2 sejenis lainnya...

Terus terang jawaban kami adalah sebagai berikut: KAMI TIDAK bisa menjamin. Kayu tetaplah kayu. Setua dan sebagus apapun kayu tetap ada kemungkinan retak, patah, atau mengalami kerusakan.

Namun memang... secara teori kayu yg lebih tua, dengan asumsi area tanam yg sama "akan lebih baik" dibandingkan dengan kayu dengan usia lebih muda. Namun demikian juga tetap saja TIDAK menjamin bahwa kayu tersebut tidak akan rusak. Terus terang kami sampaikan bahwa suatu saat produk-produk KIMU PASTI akan mengalami kerusakan. Dipakai atau tidak, cepat atau lambat akan mengalami kerusakan.

So... bagi para pecinta beladiri semua yg berminat membeli wooden dummy atau mok yan jong dari KIMU, kami berharap sudah memahami kondisi dan keadaan kayu / bahan baku. Banyak sekali pengetahuan yg bisa diambil dari internet tentang  per-kayu-an.

Sebagai informasi, kayu yang awet untuk sebuah wooden dummy atau mok yan jong (boneka kayu wingchun) saat ini BEST SELLER-nya adalah kayu Jati. Selama 4 tahun lebih belum ada keluhan dari pelanggan-pelanggan yg membeli wooden dummy kimu dengan bahan kayu jati. Namun... kembali lagi... kayu jati pun TIDAK menjamin bahwa boneka kayu tidak akan retak atau mengalami kerusakan. Suatu saat PASTI rusak. heheheehe...


Semoga membantu.
Previous
Next Post »