BONEKA KAYU..., KENAPA HARUS KAYU?


Boneka kayu sering dikenal dengan sebutan wooden dummy atau bahasa yang lebih keren lagi mok yan jong dan selalu indentik dengan bahan baku kayu. Kenapa harus dengan kayu? Jika kita telusuri, sudah pasti ada arti kata kayunya. Nah, kayu yang digunakan untuk membuatnya pun banyak jenisnya. Ada kayu akasia, jati, mahoni, sawo, sonokeling, dll. Dari banyak jenis kayu, sudah pasti kualitasnya berbeda-beda. Bagaimana jika diganti dengan bahan baku yang lain? Kalau diganti dengan bahan baku yang lain, berarti namanya sudah bukan boneka kayu lagi dong, hehehe...

Sampai sekarang, tim Wingchunsport belum pernah mencoba boneka kayu dengan bahan baku yang lain. Belum sempat terbayang, bagaimana jika boneka kayu terbuat dari besi, kaca, plastik, dan lain sebagainya kecuali kayu. Tapi kemungkinan juga bisa lho. Kita mungkin pernah mendengar kalimat ada kualitas ada harga. Bayangkan kalau boneka kayu terbuat dari plastik, pasti amat sangat murah. Tapi, dibalik kemurahan itu, adakah kualitas yang lebih baik dibanding kayu? Atau mungkin dengan bahan baku besi yang harganya lebih mahal dari plastik. Berat jenis besi saja sudah berbeda dengan kayu yang cenderung lebih berat. Dengan kata lain, kemungkinan tidak memiliki standard yang tepat sebagai bahan baku boneka kayu.


Jadi, kenapa harus kayu? Dari sejarah boneka kayu sampai karakter kayu itu sendiri sudah sangat jelas. Membuktikan bahwa kayu memiliki tekstur yang lembut dan bobot yang sudah memiliki standard dibanding bahan lainnya. Dari pengalaman kita, kayu juga bisa bertahan lama, asalakan disimpan dan dirawat dengan tepat, membuat boneka kayu jadi lebih awet. Inilah alasan mengapa kayu lebih tepat sebagai bahan baku boneka kayu. Semoga bermaanfaat dan terima kasih. Salam Pendekar!
Previous
Next Post »